Minggu, 03 Juli 2022

Download Peta Digital (Shapefile) Seluruh Indonesia

Berikut ini adalah website untuk mengunduh peta berformat vector (Shapefile) :

  • DIVA-GIS
DIVA-GIS adalah website penyedia data dalam format vektor hampir semua negara di dunia. Data yang disediakan mencakup data administrasi, data sungai/danau, jalan, penutupan lahan, dan sebagainya. Data yang tersedia tentu saja hanya dalam skala kecil (skala tinjau), tetapi cukup bagus untuk referensi ataupun latihan.
Untuk mengunduh silahkan kunjungi link di bawah ini :



         
  • GADM
GADM merupakan situs yang menyediakan data batas administrasi dalam format Shp, Esri Geodatabse, Kmz, dan lain sebagainya yang hampir mencakup seluruh negara.
Untuk mengunduh silahkan kunjungi link di bawah ini :




  • GEOFABRIK
GEOFABRIK berisikan data dari OpenStreetMaps (OSM), terdapat beberapa macam format data yang dapat dipilih. Data OSM sendiri merupakan data yang dihasilkan oleh masyarakat umum yang melakukan pengukuran atau survey dengan menggunakan alat-alat SIG seperti GPS, dan kemudian data tersebut di unggah di webgis OSM oleh orang-orang yang telah terdaftar sebagai anggota. Sehingga data dari OSM selalu diperbaharui setiap saat.
Untuk mengunduh silahkan kunjungi link di bawah ini :




  • OSM Boundaries
OSM Boundaries pada dasarnya sama dengan GEOFABRIK, karena masih merupakan produk dari OSM (Open Street Map), akan tetapi di dalam situs ini, kita dapat mengunduh data adminsitrasi dalam tingkatan yang berbeda. Kita dapat menentukan cakupan area yang akan di unduh berdasarkan pilihan daerah yang sudah tersedia, mulai dari administrasi negara, provinsi, kabupaten, kecamatan, desa, bahkan cakupan wilayah per RT. Akan tetapi batas administrasi yang tersedia tidak seluruhnya ada. Tergantung ada tidaknya anggota OSM yang membuat datanya.
Untuk mengunduh silahkan kunjungi link di bawah ini :



Previous Post
Next Post

0 comments: